Contoh Soal Fisika Kelas 7

Contoh Soal Fisika Kelas 7 SMP/MTS Tahun 2020 Kurikulum 2013 – Dalam pertemuan kali ini, website MajalahPendidikan.com akan kembali lagi menyampaikan kepada kalian materi pembelajaran mengenai Contoh Soal IPA Matapelajaran Fisika Kelas VII SMP/MTS dari semester satu hingga semester dua secara lengkap dengan kunci jawaban dan pembahasannya.

Contoh Soal Fisika Kelas VII SMP/MTS Secara Lengkap

I. Soal Pilihan Ganda

1. Melakukan pengamatan terhadap bentuk, warna dan ukuran suatu benda bisa dilakukan dengan cara ….
a. Mendegarkan
b. Meraba
c. Melihat
d. Mencicipi

2. Gambar Kristal dari gula pasir yang diamati menggunakan mikroskop termasuk kadalam jenis data ….
a. Kuantitatif
b. Objektif
c. Kualitatif
d. Subjektif

3. Jawaban sementara dari permasalahan yang sedang diamati guna diuji kebenarannya disebut sebagai ….
a. Data
b. Hipotesis
c. Metode
d. Rumusan

4. Pada sebuah penelitian, Kinan menyiapkan dua buah tumbuhan tomat, pada tumbuhan pertama diberi serbuk gergaji, sedangkan pada tumbuhan kedua tidak diberikan serbuk gergaji. Salah satu fase metode ilmiah yang Kinan lakukan adalah ….
a. Melakukan pengamatan
b. Melakukan eksperimen
c. Menyusun hipotesis
d. Melakukan percobaan ulang

5. Aktivitas membandingkan suatu besaran menggunakan alat ukur yang sejenis sebagai satuan disebut dengan ….
a. Menimbang
b. Meneliti
c. Menilai
d. Pengukuran

6. Alat yang biasa dipakai untuk mengukur suatu besaran massa dan juga waktu yaitu ….
a. Penggaris dan stopwatch
b. Neraca o’hauss dan termometer
c. Neraca o’hauss dan stopwatch
d. Penggaris dan neraca o’hauss

7. Dalam ilmu fisika besaran yang berasal dari turunan besaran pokok yaitu besaran ….
a. Fisis
b. Utama
c. Pokok
d. Turunan

8. Satuan pengukuran yang dipakai oleh seluruh ilmuwan didunia ini yaitu ….
a. Sistem inggris
b. Satuan internasional (SI)
c. Satuan intercontinental
d. sistem interlude

9. m/s adalah satuan yang digunakan untuk menyatakan besaran ….
a. daya
b. gaya
c. kecepatan
d. ketepatan

10. Kandela merupakan satuan SI yang digunakan untuk menyatakan besaran dari ….
a. Energi cahaya
b. Intensitas cahaya
c. Jumlah zat
d. Potensial listrik

11. Neraca adalah alat yang paling tepat untuk mengukur ….
a. Berat manusia
b. Berat bayi
c. Berat gula 1 kg
d. Massa gula

12. Panjang dari sebuah batang kayu adalah 450 cm. Apabila dirubah ke satuan satuan meter maka hasilnya adalah ….
a. 0,45 m
b. 4,5 m
c. 45 m
d. 4,05 m

13. Alat yang digunakan untuk mengukur sebuah volume dari batu kerikil adalah ….
a. Neraca dan air
b. Neraca dan gelas ukur
c. Jangka sorong dan air
d. Gelas ukur dan air

14. Satuan SI yang digunakan untuk menyatakan besaran dari massa jenis suatu zat yaitu ….
a. kg/m2
b. kg.m2
c. kg.m3
d. kg/m3

15. Pernyataan berikut ini yang tidak termasuk sebagai perubahan kimia yaitu ….
a. Es mencair
b. Kayu terbakar
c. Sayuran membusuk
d. Nasi menjadi basi

16. Perhatikan peristiwa berikut ini!

  • Larutnya garam didalam air
  • Roti mengeluarkan jamur
  • Beras berubah menjadi tepung
  • Besi memuai

Peristiwa yang ada di atas, yang termasuk bentuk dari perubahan fisika yaitu ….
a. 1, 2 dan 3
b. 2, 3 dan 4
c. 2, 1 dan 4
d. 1, 3 dan 4

17. Jika sebuah batang kayu dibakar, maka yang terjadi adalah perubahan ….
a. Kimia
b. Fisis
c. Fisis dan kimia
d. Wujud

18. Pernyataan-pernyataan dibawah ini yang paling benar adalah ….
a. Perubahan kimia tidak membentuk zat baru
b. Dalam perubahan fisis terjadi perubahan dari komposisi zat
c. Melelehnya lilin menjadi bentuk perubahan kimia
d. Perubahan kimia membentuk zat baru

19. Perubahan wujud zat dari padat menjadi gas dinamakan dengan ….
a. Mencair
b. Menyublim
c. Menguap
d. Membusuk

20. Membeku merupakan salah satu perubahan wujud dari cair menjadi ….
a. Keras
b. Gas
c. Cair
d. Padat

21. Sebuah mobil yang melaju dengan kecepatan 36 km / jam. Maka kecepatannya tersebut sama dengan .… m / s
a. 32
b. 12
c. 20
d. 10

21. Apa yang dimaksu dengan Energi ….
a. Energi adalah kemampuan melakukan upaya
b. Energi adalah kemampuan melakukan kerja
c. Energi adalah kemampuan menaikkan suhu
d. Energi adalah kemampuan menghambat usaha

22. Satuan International (SI) untuk Energi yaitu ….
a. Joule
b. km
c. kg
d. N

23. Sumber energi yang paling utama bagi manusia yaitu ….
a. Protein
b. Vitamin
c. Karbohidrat
d. Lemak

24. Salah satu jenis energi yang tidak bisa di perbaharui yaitu ….
a. Cahaya matahari
b. Air
c. Angin
d. Minyak bumi

25. Energi dari suatu benda yang dapat di pengaruhi dengan ketinggian dan juga kedudukannya disebut dengan energi ….
a. Potensial
b. Kinetik
c. Nuklir
d. Panas bumi

26. Pada bohlam dari lampu pijar yang sedang dipakai maka akan terjadi perubahan dari energi listrik menjadi energi ….
a. Cahaya
b. Kalor
c. Cahaya dan kalor
d. biogas

27. Bentuk perubahan energi yang terjadi terhadap lampu senter yaitu ….
a. Listrik > kimia > panas
b. Kimia > listrik > cahaya
c. Cahaya > listrik > kimia
d. Listrik > kimia > cahaya

28. Apabila sebuah benda yang memiliki massa 2 kg bergerak dengan kecepatan sekitar 30 m/s. Berapa energi kinetik dari benda tersebut ….
a. 600 J
b. 800 J
c. 900 J
d. 1.800 J

29. Seorang anak melejukan sepedanya dengan kecepatan 15 m/s, apabila massa anak dan juga sepeda tersebut adalah 10 kg. Berapa energi kinetiknya ….
a. 1.125 J
b. 950 J
c. 450 J
d. 1.800 J

30. Sebuah benda dengan massa 1,5  kg berada di ketinggian 30 m diatas tanah. Berapa energi potensial dari benda tersebut …. (g = 10 m/s2 )
a. 500 J
b. 250 J
c. 300 J
d. 450 J

Sekianlah ulasan singkat dalam artikel kali ini tentang Contoh Soal IPA : Fisika Kelas VII SMP/MTS. Teruslah untuk bersama dengan kami pada MajalahPendidikan.com. dan tunggu perkembangan dari contoh-contoh soal lainnya, Terimakasih.

Baca Juga :