1 Inch Berapa Cm – Halo sobat semuanya banyak sekali yang bertanya 1 inch itu berapa cm sih min? Nah pertanyaan itu yang akan kami bahas dalam artikel ini.
Sering kali kita didalam kehidupan sehari – hari mengkonversikan sebuah berat ataupun ukuran panjang, mulai dari ons ke satuan kilogram ataupun dari Km ke satuan meter secara cepat ataupun asal jawab saja.
Misal 1 Km sama dengan meter? langsung kita jawab yaitu 1000m, tetapi kadang kita sendiri itu lupa bagaimana cara untuk mencarinya memakai rumus-rumus matematikanya, meskipun hasil kita jawabnya itu menurut logika ya benar tapi juga harus sesuai dengan rumus.
Nah untuk pembahasan yang petama mari kita mulai dari pengertiannya terlebih dahulu baru kepembahasan yang lainnya.
Pengertian centimeter dan inch
- Pengertian Satuan Cm
Cm atau biasanya dibaca centimeter yakni sebagai sistem satuan cgs bagi panjang. Satuan Internasional dari panjang yakni meter.
Satuan centimeter ini terdapat di dalam tangga pengukuran yang berada dua tangga sesudah meter.
Di Indonesia, satuan panjang yang sering sekali digunakan didalam cm ataupun meter ketimbang dari satuan inch.
Bahkan untuk ukuran yang memperjelas tinggi sebuah benda sekalipun, inch itu sangatlah jarang digunakan.
- Pengertian Satuan Inch
Satuan inch dalam bahasa indonesia kemudian diterjemah sebagai inchi. Satuan inch yakni satuan panjang didalam sistem satuan imperial.
Satuan imperial yang terutama digunakna di negara Amerika Serikat,Inggris, Canada, dan beberapa negara yang berada di Benua Amerika dan Eropa.
Tapi satuan inch di kenal dengan luas di seluruh dunia didalam standar ukuran panjang dalam produk komersial yang tertentu.
Misalnya ukuran benda yang manggunakan satuan panjang inch yakni ukuran bahan cetakan, ukuran pada bagian mesin, serta ukuran layar alat elektronik misalnya komputer, gps, handphone, tv, jam digital dan lain sebagainya.
Konversi pada Satuan inch (“)
1 inch (“) = 25,4 mm
1 inch (“) = 2,54 cm
1 inch (“) = 0,254 dm
1 inch (“) = 0,0254 m
1 inch (“) = 1/12 ft (foot/kaki)
1 inch (“) = 1/36 y (yard)
Contoh Penggunaan inch
- Layar komputer 21 inch
- Diameter pipa pvc 3/4 inch
- Layar smartphone 4,5 inch
- Diameter kipas angin 12 inch
- Velg ban mobil 16 inch
- Kuas cat 2 inch
- layar televisi 14 inch
Rumus Perhitungan dari Inch ke Cm
Menghitung inch ke satuan cm sangatlah mudah. Hal yang paling pertama yang kita harus ketahui yakni ukuran 1 inchinya itu berapa cm?. Ini bisa menjadi dasar untuk kita menghitung satuan yang sama pada nantinya.
Nah untuk rumusnya seperti dibawah ini:
1 Inch = 2,54 cm
Sedangkan kebalikannya 1 cm yakni 0,4 inch. Dengan demikian, sekarang kita dapat memulai menghitung dari satuan inch ke satuan cm didalam bilangan yang lainnya.
Contoh Soal Konversi Satuan Inch ke Satuan Cm
- Contoh soal 1
Diketahui diameter suatu paralon pvc yakni¾ inch. Berapa centimeter dari diameter pipa paralon pvc itu ?
Pembahasan:
Diketahui 1 inch = 2,54 cm
¾ inch = ¾ x 2, 54 = 1,905
Maka, diameter dari pipa pvc itu adalah 1,905 cm
- Contoh Soal 2
Apabila suatu Laptop mempunyai layar dengan lebar diagonalnya yaitu 14 inch. Berapakah panjang diagonal dari layar laptop tersebut didalam satuan cm?
Pembahasan:
Diketahui 1 inch = 2,54 cm
14 inch = 14 x 2,54 = 35,56cm
Maka, panjang diagonal dari layar laptop itu ialah 35,56 cm
- Contoh Soal 3
Suatu penggaris panjangnya 100 inch. Maka tentukanlah berapakah panjang pagar itu didalam satuan Cm?
Pembahasan:
Diketahui 1 inch = 2, 54cm
Maka, 100 inch = 100 x 2, 54 = 254cm
Maka, panjang pagar tersebut itu ialah 254 cm
Demikianlah yang dapat admin sampaikan materi ini dimana pembahasan mengenai 1 Inch Berapa Cm. Semoga dengan materi yang sudah dibahas melalui artikel ini, dapat memberikan pemahamaan dan manfaat untuk sahabat pembaca semua.
Baca Juga: